Membuat Handout PowerPoint ke dalam Word

Sebuah slide presentasi PowerPoint atau sering diistilahkan dengan Handout bisa kita cetak untuk keperluan tertentu misalnya, untuk dibagikan kepada para audience agar mereka mengetahui lebih detil tentang isi presentasi yang kita buat, serta memeberi kebebasan kepada peserta untuk memberi catatan langsung pada slide. Lebih-lebih sebagai seorang guru atau dosen, maka slide presentasi yang berupa materi pelajaran dan perkuliahan bisa dibagikan kepada semua murid dan mahasiswa.

Untuk membuat handout powerpoint ke dalam Word berikut ini langkah-langkahnya :

1. Bukalah slide presentasi kita
2. Pada versi 2010, klik tab File => Save & Send => Create Handouts => Create Handouts
3. Pada versi 2007, klik Logo Office => Publish => Create Handouts in Microsoft Word



4. Selanjutnya akan terbuka kotak dialog Page layout. Silahkan tentukan opsi Layout yang dikehendaki, kemudian klik OK

- Notes Next to slides => Menampilkan slide secara berurutan pada satu halaman word. Untuk ukuran kertas A4 dapat memuat 3 buah slide
- Blank lines next to slides => tampilan seperti layout pertama namun terdapat garis-garis kosong disebelah slide sebagai tempat untuk menuliskan catatan
- Notes below slide => Menampilkan 1 (satu) slide di dalam 1 (satu) halaman dan seterusnya. Ini bertujuan untuk memberikan ruang di bawah slide sebagai catatan (tanpa garis)
- Blank lines below slide => menampilkan slide seperti Notes below slide namun terdapat garis-garis kosong.
- Outline only => Hanya menampilkan judul berupa text pada setiap slide.

namun untuk lebih mengetahui layout tersebut silahkan dicoba-coba sendiri.

5. Secara otomatis Microsoft Word akan terbuka, tunggu beberapa saat hingga proses selesai dilakukan. Hal ini bergantung pada sedikit atau banyaknya jumlah slide yang dibuat.

Demikian beberapa langkah untuk membuat Handout slide PowerPoint ke dalam Microsoft Word.
semoga bermanfaat
 
 

Belum ada Komentar untuk "Membuat Handout PowerPoint ke dalam Word"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel